Pj Bupati Mempawah Ismail bersama para atlet POPDA Mempawah. Foto Diskominfo Mempawah |
JURNAL GALAHERANG - Sebanyak 60 atlet pelajar Kabupaten Mempawah didampingi 16 pelatih dan ofisial akan mengikuti Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) Kalimantan Barat tahun 2024, di Kota Pontianak, 24-28 Juni 2024.
Keberangkatan kontingen Kabupaten Mempawah yang tampil di 7 cabang olahraga (cabor), secara resmi dilepas Penjabat Bupati Mempawah Ismail, di Kantor Bupati Mempawah, Jumat, 21 Juni 2024.
Dihadapan para atlet pelajar, Pj Bupati Ismail mendoakan yang terbaik bagi mereka untuk meraih prestasi di tingkat provinsi dan mengharumkan nama Kabupaten Mempawah.
"Bapak mendoakan kalian menjadi yang terbaik. Tidak sekedar di tingkat kabupaten, namun dapat berprestasi di tingkat provinsi maupun nasional dengan segala sumber daya yang dimiliki," katanya.
Baca juga : FAJI Mempawah Siap Raih Prestasi di Kejuaraan Arung Jeram Melawi
Ismail mengatakan atlet pelajar yang telah diseleksi dari masing-masing sekolah di merupakan yang terbaik, dan siap meraih kemenangan prestasi melalui cara-cara yang benar dan santun.
"Inilah salah satu keinginan kita, akan lahirnya seorang atlet dari kalangan pelajar yang berhasil dalam prestasi olahraga, namun tetap santun sebagai seorang pelajar," ujarnya.
Sebelumnya Kabid Pemuda dan Olahraga Dinas Dikporapar Mempawah Helmi mengatakan kontingen Mempawah mengikuti 7 cabang olahraga yaitu sepakbola, voli, takraw, basket, tenis lapangan, pencak silat dan bulu tangkis.
Baca juga : Peparprov ke-VI Kalbar Berakhir, Kontingen Mempawah Raih 44 Medali
Ia pun berharap dukungan dan doa dari masyarakat agar para pelajar Kabupaten Mempawah dapat memberikan prestasi terbaik di ajang POPDA tahun 2024 di Kota Pontianak.
"Semoga dengan doa dari masyarakat Kabupaten Mempawah para pelajar kita dapat tampil maksimal memberikan prestasi terbaik di POPDA 2024 dan mengharumkan nama daerah," ucapnya.
Hadir dalam kegiatan itu, Pj Sekda Mempawah Juli Suryadi Burdadi, Kepala Dinas Kominfo Mempawah Rudi, Kabid Disdikporapar Mempawah, serta para pengurus cabang olahraga.
Penulis : Apri