Asisten Ekbangkesra Setda Mempawah Jamiril saat membuka Lomba Sekolah Sehat dan Lomba Sekretariat TP UKS/M Kecamatan di SMAN 1 Sungai Pinyuh. Foto Prokopim Mempawah |
JURNAL GALAHERANG - Asisten Ekonomi Pembangunan dan Kesejaheraan Rakyat (Ekbangkesra) Setda Mempawah Jamiril membuka Lomba Sekolah Sehat (LSS) dan Lomba Sekretariat TP UKS/M Kecamatan Tahun 2024, di SMA Negeri 1 Sungai Pinyuh, Selasa, 30 Juli 2024.
Jamiril mengatakan, LSS ini tidak hanya sekedar ajang perlombaan, tetapi juga wujud nyata dari komitmen bersama dalam menjaga kesehatan dan kebersihan di lingkungan sekolah, serta meningkatkan peran TP UKS/M dalam mendukung kesehatan masyarakat di tingkat kecamatan.
“Saya sangat mengapresiasi inisiatif dan partisipasi semua pihak, terutama kepala sekolah, guru dan siswa/siswi yang telah aktif mengembangkan program kesehatan di sekolah masing-masing,” ujarnya.
Baca juga : Pj Bupati Mempawah Ajak Wujudkan Lingkungan Sekolah Bersih dan Sehat
Disamping itu, imbuhnya, Lomba Sekretariat TP UKS/M juga menjadi ajang untuk menilai sejauh mana kegiatan dan program yang telah dilakukan dapat memberikan dampak positif bagi masyarakat di tingkat kecamatan.
“Saya berharap kegiatan ini dapat memacu semangat inovasi dan meningkatkan kualitas layanan kesehatan di sekolah dan masyarakat di Kabupaten Mempawah,” ucapnya.
Dalam kesempatan itu, Jamiril mengajak seluruh peserta dan pendukung kegiatan ini untuk menjaga semangat sportivitas dan kebersamaan.
“Kepada seluruh panitia penyelenggara saya ucapkan terima kasih atas kerja keras dan dedikasi yang telah diberikan untuk menyukseskan acara ini. Semoga acara ini berjalan lancar dan memberikan manfaat bagi kita semua,” tutupnya.
Penulis : Apri