Atas : Pj Bupati Mempawah Ismail menyaksikan pertandingan tarik tambang antar instansi. Bawah : Tim DishubLH Mempawah juara pertama tarik tambang. |
JURNAL GALAHERANG - Dinas Perhubungan dan Lingkungan Hidup (DishubLH) Kabupaten Mempawah, Kalimantan Barat, tampil sebagai juara 1 tarik tambang putra antar Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Kabupaten Mempawah.
Babak final lomba dalam rangka memeriahkan Hari Jadi ke-65 Kabupaten Mempawah Tahun 2024 ini berlangsung di Halaman Kantor Bupati Mempawah, Jumat Pagi, 5 Juli 2024.
Tim DishubLH berhasil menjadi juara setelah menaklukkan Tim Satpol PP pada babak semifinal, dan Tim Badan Pengelola Pajak dan Retribusi Daerah (BPPRD) pada babak final yang disaksikan pendukung kedua tim.
Baca juga : Pekan Kebudayaan Daerah Semarakkan Hari Jadi ke-65 Kabupaten Mempawah
Jalannya pertandingan tarik tambang yang berlangsung seru ini turut disaksikan Penjabat (Pj) Bupati Mempawah Ismail, Pj Sekda Mempawah Juli Suryadi Burdadi, serta para pimpinan OPD Pemkab.
Adapun juara pertama tarik tambang diraih DishubLH, juara kedua BPPRD, juara ketiga Satpol PP dan juara keempat Badan Kepegawaian dan Pembangunan Sumber Daya Manusia (BKPSDM).
Sedangkan pertandingan galah hadang yang telah memasuki babak final dan perebutan tempat ketiga hingga berita ini ditayangkan baru dilaksanakan pada Sore hari, bertempat di Halaman Kantor Bupati Mempawah.
Pada babak final nanti mempertemukan Tim Dinas Pendidikan, Pemuda, Olahraga dan Pariwisata melawan Setda Mempawah, serta perebutan peringkat ketiga mempertemukan Dinas Komunikasi dan Informatika dengan Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah.
Sebelumnya Pj Bupati Mempawah Ismail menyampaikan apresiasi kepada OPD yang menjadi juara lomba tarik tambang dan galah hadang dalam rangka memeriahkan Hari Jadi ke-65 Kabupaten Mempawah.
"Hari ini selain pertandingan final olahraga tradisional, kita juga menggelar senam bersama dan pemeriksaan kesehatan gratis di Kantor Bupati Mempawah yang semuanya merupakan rangkaian acara peringatan Hari Jadi ke-65 Kabupaten Mempawah," katanya.
Ismail berharap ragam kegiatan Hari Jadi Kabupaten Mempawah dapat memberikan manfaat bagi masyarakat, sehingga tercipta jalinan sinergi sesuai tema Hari Jadi ke-65 Kabupaten Mempawah yaitu Bersinergi Dalam Karya.
Penulis : Apri