Pj Bupati Mempawah Harap Program Oplah Tingkatkan Kesejahteraan Petani dan Ketahanan Pangan

Daftar Isi
Pj Bupati Mempawah Ismail bersama Dandim 1201 Mempawah dan Forkorpimda serta masyarakat tani melaksanakan panen perdana padi hasil program Optimalisasi Lahan Kodim Mempawah. Foto Diskominfo Mempawah

JURNAL GALAHERANG - Penjabat (Pj) Bupati Mempawah Ismail, menghadiri panen padi perdana di lokasi optimalisasi lahan (Oplah) Kabupaten Mempawah, di Desa Sungai Purun Kecil, Kecamatan Sungai Pinyuh, Rabu, 19 Februari 2025.


Panen ini merupakan hasil dari program optimalisasi lahan yang telah berlangsung selama empat bulan dan dilaksanakan Kodim 1201/Mempawah. Kegiatan tersebut menjadi bagian dari upaya meningkatkan ketahanan pangan di daerah.


Dalam sambutannya, Ismail menegaskan program optimalisasi lahan pertanian merupakan bagian dari program ketahanan pangan nasional yang sejalan dengan Asta Cita Presiden Prabowo Subianto. Program ini dijalankan oleh TNI Angkatan Darat guna meningkatkan produksi padi dan tanaman pangan lainnya.


“Kita berharap hasil panen ini berlimpah dan berkualitas baik, sehingga dapat meningkatkan kesejahteraan petani. Selain itu, hasil pertanian yang meningkat juga akan berdampak pada perekonomian daerah dan membantu para petani menyekolahkan anak-anak mereka hingga ke jenjang pendidikan yang lebih tinggi,” ujar Ismail.


Baca juga : Oplah di Purun Kecil Membuahkan Hasil, Dandim Mempawah dan Forkopimda Panen Padi Bersama


Ia juga mengingatkan agar para petani terus menjaga kekompakan dan saling mendukung satu sama lain dalam mengembangkan sektor pertanian. 


Pemerintah Kabupaten Mempawah, kata Ismail, akan terus memperhatikan kebutuhan para petani melalui dinas terkait guna memastikan ketahanan pangan di daerah tetap terjaga.


Selain itu, program ketahanan pangan ini juga dapat dikolaborasikan dengan program makan bergizi gratis, yang diharapkan mampu meningkatkan permintaan terhadap berbagai komoditas seperti beras, sayur, dan telur. Dengan demikian, hasil pertanian dari Kabupaten Mempawah dapat terserap dengan baik.


Ismail kemudian mendorong para petani untuk mengembangkan produk olahan berbasis pertanian, seperti mengolah pisang menjadi produk bernilai tambah. 


Ia juga mengajak petani untuk terus memperbarui wawasan dan memanfaatkan teknologi serta layanan digital guna meningkatkan produktivitas pertanian.


“Manfaatkan teknologi untuk meningkatkan hasil pertanian agar kesejahteraan petani semakin meningkat,” ujarnya.


Dandim 1201/ Mempawah, Letkol Benu Supriantoko, menjelaskan program optimalisasi lahan ini mencakup wilayah seluas 300 hektare di Desa Sungai Purun Kecil. 


Baca juga : Oplah di Purun Kecil Rampung, Dandim Mempawah Langsung Tanam Padi Bersama Petani


Namun, terdapat sejumlah tantangan dalam pelaksanaannya, seperti area yang tergenang banjir. Oleh karena itu, program ini juga mencakup perbaikan pintu air, normalisasi saluran irigasi, serta pembangunan jembatan. 


Benu menambahkan bahwa pada tahun 2025, TNI akan melaksanakan program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) di Kecamatan Jungkat dan Sungai Pinyuh. Ia berharap program tersebut mendapat dukungan dari seluruh pihak guna memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat. 


"Masyarakat harus kompak dalam mendukung pelaksanaan program pemerintah agar pembangunan dapat berjalan optimal," ujarnya. 


Turut hadir dalam kegiatan panen tersebut Kapolres Mempawah AKBP Sudarsono, Kepala Dinas Pertanian, Ketahanan Pangan dan Perikanan Gusti Basrun, Camat Sungai Pinyuh Ibrahim, serta sejumlah pihak terkait lainnya. ***