Bupati Mempawah Erlina Ajak Masyarakat Peduli Anak Yatim dan Duafa
JURNAL GALAHERANG - Pemerintah Kabupaten Mempawah menggelar acara buka puasa bersama anak yatim piatu dan kaum duafa di Rumah Dinas Bupati Mempawah, Sabtu, 22 Maret 2025.
Hadir Bupati Mempawah yang juga Ketua TP PKK Kalbar Erlina, Wakil Ketua TP PKK Donata Krisantus, Wakil Bupati Mempawah Juli Suryadi Burdadi, serta sejumlah pejabat daerah.
Turut hadir dalam acara tersebut Kepala Perwakilan Bank Indonesia Kalimantan Barat Anggita Sari, Ketua TP PKK Kabupaten Mempawah Rosnilawati, serta tamu undangan lainnya.
Dalam sambutannya, Bupati Erlina menyampaikan kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian Pemerintah Kabupaten Mempawah terhadap masyarakat yang kurang mampu, khususnya anak yatim piatu.
Baca juga : Silaturahmi Bersama Para Tokoh, Bupati Erlina Ajak Dukung Pembangunan Mempawah
Ia juga mengingatkan pentingnya memuliakan anak yatim, terutama di bulan Ramadan yang penuh berkah.
“Kita diajarkan untuk selalu peduli terhadap sesama, terutama anak yatim piatu. Di bulan Ramadan ini, Allah menjanjikan pahala yang berlipat ganda bagi setiap amal saleh yang kita lakukan,” ujar Erlina.
Bupati Erlina berharap kegiatan ini membawa keberkahan bagi Kabupaten Mempawah serta memohon perlindungan dari Allah SWT agar daerah yang dipimpinnya senantiasa terhindar dari bencana.
“Banyak amal saleh yang bisa kita lakukan di bulan Ramadan, salah satunya adalah berbagi dengan kaum duafa dan anak yatim,” katanya.
Baca juga : Wabup Juli Suryadi Ajak ASN Perbanyak Ibadah di 10 Terakhir Ramadan
Menjelang akhir Ramadan, Erlina juga mengajak masyarakat untuk semakin meningkatkan ibadah dan menunaikan zakat fitrah sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama.
“Semoga kita bisa memanfaatkan hari-hari terakhir Ramadan ini untuk meningkatkan kualitas ibadah dan melakukan amal terbaik,” ajaknya.
Kegiatan buka puasa ini turut dirangkai dengan pemberian tali asih kepada anak yatim/piatu dan duafa Kabupaten Mempawah, serta penyerahan simbolis paket Ramadan dari TP PKK Provinsi dan Perwakilan Bank Indonesia Kalbar.***