Wabup Juli Suryadi Harapkan ALPPIND Mempawah Jadi Mitra Strategis Pemerintah Daerah
![]() |
Wakil Bupati Mempawah Juli Suryadi Burdadi menyaksikan penandatanganan berita acara pelantikan oleh Ketua DPD ALPPIND Mempawah Julina. |
JURNAL GALAHERANG - Wakil Bupati Mempawah Juli Suryadi Burdadi, menghadiri pelantikan Pengurus DPD Aliansi Perempuan Peduli Indonesia (ALPPIND) Kabupaten Mempawah periode 2025-2030 yang diketuai Julina, di Rumah Dinas Ketua DPRD Mempawah, Kamis, 17 April 2025.
Turut hadir Ketua DPW ALPPIND Kalbar Herawati beserta jajaran, Kepala OPD terkait, Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) Mempawah, ketua dan anggota gabungan organisasi wanita (GOW), Kabag Kesbangpol, dan Plt Camat Mempawah Hilir.
Dalam kesempatan itu, Wabup mengapresiasi eksistensi ALPPIND di Kabupaten Mempawah yang sesuai karakteristiknya merupakan wadah perempuan untuk berkumpul, berdiskusi dan berkontribusi dalam proyek kebaikan untuk umat dan bangsa.
"ALPPIND dengan semangat kebersamaan dan persaudaraannya hadir sebagai perekat masyarakat yang berkomitmen membangun Indonesia, khususnya dari daerah-daerah yang berkemampuan berdasarkan nilai agama dan budaya," katanya.
Juli berharap keberadaan ALPPIND dapat terus eksis sesuai dengan tujuan dari organisasinya. "Pemkab Mempawah juga siap menjalin kerjasama yang sinergis melalui sektor dinas yang terkait,” ujarnya.
Selain itu, dalam melaksanakan program kerjanya ALPPIND, diminta Juli, dapat menjaring kerjasama dengan pemerintah desa, TP PKK kecamatan dan desa, sehingga diharapkan dapat menjangkau secara lebih merata pada semua desa dan kelurahan.
“Kami menyambut baik pengukuhan kepengurusan DPD ALPPIND Kabupaten Mempawah. Semoga DPD ALPPIND dapat menjadi mitra strategis pemerintah untuk mempercepat implementasi program pemberdayaan perempuan dan pembangunan,” ucapnya. (JG-01)